Anjing Juga Bisa Anemia


Tau gak sih, MBT Lover ... Ternyata anjing juga bisa mengalami anemia. Saya baru tahu fakta ini setelah salah satu anjing peliharaan di Maru Bunny Town mengalami anemia.

Masalah mulai terjadi kira-kira seminggu setelah Glitter, nama anjing kami, melahirkan. Wajahnya pucat. Begitu juga dengan kulit, gusi dan bagian perutnya, kelihatan sekali kalau Glitter sakit. Matanya tidak fokus. Air susunya kosong dan anak-anaknya menjerit-jerit kelaparan. Glitter juga tidak mau makan dan tidak mau menyusui anak-anaknya. Akhirnya kami memanggil dokter hewan langganan kami, memintanya untuk datang ke rumah dan memeriksa kondisi Glitter. Dokter menyatakan Glitter terkena anemia. Penyebabnya bisa bermacam-macam, bisa jadi salah satunya karena dia mengalami pendarahan usai melahirkan. Dokter memberikan obat dan beberapa petunjuk untuk treatment Glitter. Katanya kalau kondisinya tidak ada perubahan, harus transfusi darah dan bahkan mungkin operasi. Mendengar kata operasi, kami malah khawatir, soalnya ingat peristiwa yang terjadi pada Mercy, anjing beagle kami yang mati selesai operasi. Dalam kondisi tertentu, anjing tidak bisa melewati masa kritis setelah operasi dan berakhir dengan kematian. Jadi kami berharap, Glitter tidak perlu sampai dioperasi.

Obat-obatan yang diberikan dokter cukup banyak, diantaranya obat untuk menghentikan pendarahan dan vitamin zat besi. Makanannya pun jadi ekstra spesial, dan anak-anaknya tidak bisa menyusu lagi karena dikhawatirkan akan memperburuk kondisi Glitter. Jalan satu-satunya ya kasih susu Lactol menggunakan botol.

Untunglah Glitter kooperatif, setiap kali anak-anaknya dikasih susu. Glitter duduk manis di dekat mereka. Jadi tugasnya dia hanya mengasuh, menjaga, mengeloni dan membersihkan kotoran anak-anaknya. 

Sayangnya, Glitter tidak mampu bertahan. Kami harus merelakan dia pergi. Anak-anaknya tumbuh sehat dan minum susu Lactol sebagai ganti susu ibunya.

MBT Lover ada yang pernah mengalami kejadian yang sama? Atau punya tips untuk mengatasi masalah anjing yang kena anemia? Share ya!




4 comments

  1. kasihan juga tuh anjing, tentu tubuhnya jadi lemah. ternyata anemia bisa menyerang seluruh mahluk hidup ya...,

    ReplyDelete
  2. Kasih nama flo aja kak lucuuu... hehhehehe

    ReplyDelete
  3. @jempot2-office:
    hehe iya. termasuk sakit jantung, diabetes, dll juga bisa menyerang anjing :(

    ReplyDelete
  4. @Hana Ester:
    hehehe, yang putih itu dikasih nama Flo :)

    ReplyDelete

Hai!
Terima kasih sudah berkunjung ke blog kami :)
Silakan meninggalkan komentar dengan bahasa yang baik, asyik, dan sopan.
Komentar anonim, mohon maaf, akan dihapus.
Salam hangat! :)